Pemkab Ambil Langkah Tegas Dua ASN Lingga di Pecat

- Penulis

Kamis, 9 Oktober 2025 - 18:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekda Lingga Armia saat di wawancarai | Foto : Zonamu/Wandi

Sekda Lingga Armia saat di wawancarai | Foto : Zonamu/Wandi

Lingga, Zonamu.com – Pemerintah Kabupaten Lingga menjatuhkan sanksi tegas terhadap dua Aparatur Sipil Negara (ASN).

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lingga, Armia, menyebut adanya pegawai yang telah diproses karena tidak masuk kerja tanpa alasan jelas.

Dua pegawai tersebut dari Bakung Serumpun, yakni Bayu dan Iskandar, telah diberhentikan dan kini proses administrasinya sedang menunggu konfirmasi dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Keduanya sudah kami kirim ke BKN, tinggal menunggu proses sistem,” kata Armia belum lama ini.

Ia menyampaikan bahwa tindakan tegas ini merupakan bagian dari penegakan disiplin aparatur di Lingga. Pemerintah daerah, kata Armia, akan terus memantau dan mengevaluasi kedisiplinan pegawai di semua instansi.

Baca Juga :  Lingga Fokus Tekan Angka Stunting, PKK Gelar Sosialisasi di Desa Benan

“Ini bukan soal hukuman, tapi pembelajaran agar semua lebih bertanggung jawab,” ujarnya.

Selain ASN, Armia juga menekankan bahwa tenaga Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) akan dievaluasi secara ketat pada tahun mendatang. Penilaian akan menjadi dasar untuk menentukan perpanjangan kontrak atau pemberhentian.

“Tahun depan akan kita evaluasi. Jika tidak disiplin, sanksinya bisa pemberhentian atau tidak diperpanjang,” tegas Armia.

Dengan penegasan ini, ia berharap seluruh pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lingga semakin menyadari pentingnya disiplin dan loyalitas dalam bekerja.

Baca Juga :  Pasukan Khusus TNI Sukses Infiltrasi dan Kuasai Sasaran di Dabo Singkep

“Kalau semua bekerja dengan kesadaran dan tanggung jawab, maka pelayanan publik akan semakin baik,” pungkasnya.

Ia mengingatkan bahwa tanggung jawab kerja bukan hanya membawa nama pribadi, tetapi juga nama keluarga dan instansi.

“Mudah-mudahan semua bisa bekerja sebaik-baiknya dan tetap komitmen, karena ini membawa nama keluarga,” ujar Armia.

Ia menegaskan bahwa pemerintah daerah tidak ingin memberikan sanksi berat kepada pegawai, namun lebih menekankan pada kesadaran individu. Menurutnya, kedisiplinan tidak bisa dipaksakan, melainkan tumbuh dari rasa tanggung jawab masing-masing.

“Kita tidak bisa memaksa, semuanya kembali pada kesadaran pribadi,” katanya, mengakhiri.(*)

Penulis : Wandi

Follow WhatsApp Channel www.zonamu.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Zona Terkait

Hutan di Belakang SMP Negeri 1 Singkep Pesisir Hangus Terbakar
13 Atlet Bulu Tangkis Lingga Fokus Jalani Pemusatan Latihan
Ketua DPRD Lingga Tutup PENTAS PAI 2025 di Panggak Laut
Forum Genre Gelar Workshop INIGENTING Cegah Stunting
PT Timah Kumpulkan Mitra Usaha untuk Sosialisasikan NIUJP Baru, Wujudkan Aspirasi Penambang Pasca Aksi Demonstrasi
Wabup Novrizal Tinjau Pelayanan Kesehatan di Puskesmas Raya
Kolaborasi Bersama PT Timah, Nelayan Pantai Matras Gairahkan Wisata Lokal Lewat Lomba Mancing ‎
Dapuk Nyamen Apri Kian Eksis dengan Dukungan PT TIMAH Tbk, Lestarikan Sambal Lingkung Kuliner Bangka Belitung
Berita ini 511 kali dibaca

Zona Terkait

Minggu, 12 Oktober 2025 - 14:02 WIB

Hutan di Belakang SMP Negeri 1 Singkep Pesisir Hangus Terbakar

Minggu, 12 Oktober 2025 - 11:24 WIB

13 Atlet Bulu Tangkis Lingga Fokus Jalani Pemusatan Latihan

Minggu, 12 Oktober 2025 - 09:29 WIB

Ketua DPRD Lingga Tutup PENTAS PAI 2025 di Panggak Laut

Minggu, 12 Oktober 2025 - 09:16 WIB

Forum Genre Gelar Workshop INIGENTING Cegah Stunting

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 21:38 WIB

PT Timah Kumpulkan Mitra Usaha untuk Sosialisasikan NIUJP Baru, Wujudkan Aspirasi Penambang Pasca Aksi Demonstrasi

Zona Terkini

Para atlet bulu tangkis lingga tengah berlatih persiapan Kejuaraan Provinsi Kepri | Foto : Zonamu/Paino

OLAHRAGA

13 Atlet Bulu Tangkis Lingga Fokus Jalani Pemusatan Latihan

Minggu, 12 Okt 2025 - 11:24 WIB

Ketua DPRD Lingga saat menyerahkan piala kepada pemenang | Foto : Zonamu/Sandy

TERKINI

Ketua DPRD Lingga Tutup PENTAS PAI 2025 di Panggak Laut

Minggu, 12 Okt 2025 - 09:29 WIB

Bunda Genre Kabupaten Lingga Maratusholiha Nizar | Foto : Zonamu/Diskminfo Lingga

TERKINI

Forum Genre Gelar Workshop INIGENTING Cegah Stunting

Minggu, 12 Okt 2025 - 09:16 WIB