Polres Lingga Buka Layanan SKCK di Hari Minggu

- Penulis

Sabtu, 4 Januari 2025 - 14:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Personil Intelkam Polres Lingga saat memberikan arahan kepada warga yang ingin membuat SKCK (Foto : Zonamu/Suji)

Personil Intelkam Polres Lingga saat memberikan arahan kepada warga yang ingin membuat SKCK (Foto : Zonamu/Suji)

Lingga, Zonamu.com – Polres Lingga membuka layanan penerbitan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) pada hari Minggu, (5/1/2025).

Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan masyarakat yang mengurus SKCK sebagai syarat pemberkasan peserta Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024.

Kapolres Lingga, AKBP Apri Fajar Hermanto, melalui Kasat Intelkam Polres Lingga IPTU Doni Giatma mengatakan, upaya ini adalah bagian dari komitmen Polres Lingga dalam memberikan pelayanan prima dan terbaik kepada masyarakat.

“Kami memahami tingginya kebutuhan masyarakat terhadap dokumen SKCK, khususnya bagi peserta PPPK. Oleh karena itu, Polres Lingga membuka layanan khusus meskipun di hari libur,” katanya, Sabtu (4/1/2025).

Baca Juga :  Satpolairud Polres Lingga Amankan Puluhan Kotak Bir Pasca Mobil Pickup Terguling

Ia berharap inisiatif ini dapat mempermudah masyarakat dalam melengkapi persyaratan administrasi dengan lebih cepat dan efisien.

Ia juga mengimbau masyarakat yang membutuhkan layanan SKCK untuk memanfaatkan kesempatan ini.

“Silakan datang langsung ke Polres Lingga. Kami akan terus berusaha memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Lingga,” ujarnya.

Follow WhatsApp Channel www.zonamu.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Zona Terkait

Tak Bisa Melihat Jasman Tetap Setia Mengabdi hingga Jadi PPPK
Pemkab Lingga Serahkan SK PPPK Tahap Kedua ke 451 Orang
Ketua DPRD Lingga Hadiri Upacara HUT TNI ke-80
Ringankan Beban Keluarga, PT Timah Bantu Biaya Pengobatan Ropianti Korban Salah Sasaran Penyiraman Air Keras
Pegawai Bandara Dabo Singkep Agus Ismail Ikuti Pornas Korpri XVIII
Wabup Lingga Ajak Masyarakat Bahas Permasalahan Daerah
Dari Ruang Kerja ke Arena Laga, Kisah Waisya Hidayat Atlet Tenis Meja PT Timah
Mobil Sehat PT Timah Berikan Pelayanan Kesehatan Gratis Bagi Masyarakat di Pulau Bangka dan Karimun
Berita ini 9 kali dibaca

Zona Terkait

Senin, 6 Oktober 2025 - 11:37 WIB

Tak Bisa Melihat Jasman Tetap Setia Mengabdi hingga Jadi PPPK

Senin, 6 Oktober 2025 - 11:11 WIB

Pemkab Lingga Serahkan SK PPPK Tahap Kedua ke 451 Orang

Minggu, 5 Oktober 2025 - 18:49 WIB

Ketua DPRD Lingga Hadiri Upacara HUT TNI ke-80

Minggu, 5 Oktober 2025 - 17:54 WIB

Ringankan Beban Keluarga, PT Timah Bantu Biaya Pengobatan Ropianti Korban Salah Sasaran Penyiraman Air Keras

Minggu, 5 Oktober 2025 - 14:07 WIB

Pegawai Bandara Dabo Singkep Agus Ismail Ikuti Pornas Korpri XVIII

Zona Terkini

Pembagian SK PPPK tahap dua kepada 451 | Foto : Zonamu/Wandi

TERKINI

Pemkab Lingga Serahkan SK PPPK Tahap Kedua ke 451 Orang

Senin, 6 Okt 2025 - 11:11 WIB

Ketua DPRD Lingga Hadiri Upacara HUT TNI ke-80 | Foto : Zonamu/Humas DPRD Lingga

TERKINI

Ketua DPRD Lingga Hadiri Upacara HUT TNI ke-80

Minggu, 5 Okt 2025 - 18:49 WIB